
Apa itu Asam Urat?
AsamUrat adalah hasil metabolism sisa pencernaanpurin yang berasal dari makanan yang kita konsumsi.Purin sendiri adalah zat yang terdapat dalam bahan makanan.Penyakitnya disebut Gout atau pirai.
Bagaimana asal mula gangguan Asam Urat/gout?
Setiap tubuh manusia pasti mengandung zat asam urat dalam darahnya. Normalnya, asam urat akan dikeluarkan dalam tubuh melalui keringat dan urine. Tetapi bila ginja ltidak mampu mengeluarkan asam urat,karena kita terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung purin salah satunya,maka kadar nya didalam darah akan meningkat. Asam urat yang berlebihan akan terkumpul pada persendian dalam bentuk Kristal urat,sehingga menyebabkan rasanyeri atau bengkak.
Apa penyebab peningkatan Asam Urat/gout :
Ada beberapa kondisi yang menyebabkan peningkatan asam urat,diantaranya :
- Penyakit darah (penyakit sumsum tulang,polisitemia)
- Penggunaan obat tertentu dan minuman berakohol
- Obesitas/kegemukan
- Penderita Diabetes Mellitus juga berpotensi memiliki penyakit Asam Urat.
- Konsumsi bahan makanan tinggi purin.
Apa gejala penyakit Asam Urat / gout?
Penyakit Gout/asam urat ditandai dengan suatu serangan tiba-tiba didaerah persendian saat bangun tidur. Misalnya Ibu jari kaki dan pergelangan kaki anda terasa terbakar, sakit dan membengkak. Apabila kondisinya memburuk, anda akan mengalami bengkak pada sendi-sendi yang mengalami penumpukan asam urat, merah, terasa panas, nyeri dan sulit untuk digerakan pada malam dan pagi hari.
Diet penderita penyakit Asam Urat/gout :
- Pembatasan bahan makanan yang mengandung purin, Hindari makanan dan minuman yang dapat mengandung tinggi purin seperti ikan sarden,telur,jeroan & alkohol.
- Kalori sesuai kebutuhan, Bagi penderita gangguan asam urat karena obesitas harus tetap memperhatikan asupan kalori,karena kalori yang terlalu sedikit akan meningkatkan kadar asam urat.
- Tinggi Karbohidrat, Nasi,singkong,roti,ubi sangat baik dikonsumsi karena akanmeningkatkan pengeluaran asam urat melalui urine. Hindari permen,gula-gula,sirup dll.
- Rendah Protein, Protein yang terutama adalah protein Hewani seperti Ginjal,limpa,Hati dll,dapat meningkatkan kadar asam urat sehingga perlu dibatasi konsumsinya (50-70 gr/hari).
- Rendah Lemak, Konsumsi lemak sebaiknya 15% dari jumlah kalori, hindari makanan yang bersantan, berminyak dan bermargarine. Lemak dapat menghambat pengeluaran asam urat melalui urine.
- Tinggi Cairan, Konsumsi cairan yang cukup 2.5 – 3 liter / hari akan membantu mengeluarkan asam urat melalui urine, bias juga dengan mengkonsumsi buah-buahan yang mengandung banyak air (Semangka, Jambu air, melon).
- Tanpa Alkohol, Alkohol dapat menghambat pengeluaran asam urat dari dalam tubuh.
Bagaimana agar penyakit Asamurat/gout tidak kambuh?
Penderita gout harus rutin berkunjung kedokter atau rumah sakit terdekat.
Kontrol makanan sangat diperlukan agar penderita penyakit asam urat/gout tidak kambuh,diantaranya adalah :
- Hindari makanan yang banyak mengandung purin, Seperti usus, hati, ginjal, babat sebaiknya dihindari. Daging, kuah daging kental menjadi pantangan bagi penderita. Beberapa hasil laut seperti udang, kerang, cumi dan kepiting juga memiliki kandungan purin yang tinggi. Kancang panjang, buncis, bayam, kacang tanah, tauge, kangkung adalah sayuran yang harus dihindari
- Banyak mengkonsumsi air putih